Perlengkapan Wajib Ketika Melakukan Work From Home

Sunday, November 1, 2020


Bagi anda para pekerja kantoran, apakah anda sudah pernah merasakan Work From Home (WFH) selama masa pandemi Virus Corona a.k.a COVID-19 ini? Sudah berapa lama semenjak pandemi, anda melakukan aktivitas WFH? Tentunya sudah cukup lama bukan? Dan entah sampai kapan pandemi in akan berakhir? Tidak ada tanda-tanda pandemi yang terjadi di bumi Nusantara ini mengalami penurunan dan akan segera berakhir.

Apabila anda biasanya menyelesaikan tugas atau pekerjaan dari perusahaan yang menggaji anda di kantor, saat pandemi seperti saat ini tentunya anda harus melakukanya di rumah. Hal tersebut tentunya mengakibatkan anda harus membawa / meminjam properti kantor, atau anda harus beli alat sendiri untuk mendukung pekerjaan anda tersebut.

Kira-kira perlengkapan apa saja yang anda butuhkan untuk mengerjakan pekerjaan kantor di rumah? Akan saya jelaskan perlengkapan yang dibutuhkan versi saya sendiri dan berdasarkan pengalaman saya sendiri.

1. Laptop

Saat ini, hampir semua pekerjaan kantoran menggunakan perangkat komputer. Entah masih ada atau tidak, yang masih menggunakan mesin ketik, atau bahkan tulis tangan. tapi saya rasa sudah tidak ada lagi, 

Entahlah...

Atas dasar pemikiran tersebut, maka menurut saya perlengkapan utama dan sangat penting yang digunakan untuk mendukung anda mengerjakan pekerjaan kantor adalah perangkat komputer (bisa komputer desktop, bisa laptop).

Beruntunglah bagi anda yang selama bekerja di kantor menggunakan laptop pribadi, atau mendapatkan fasilitas laptop kantor. Ketika terjadi  pandemi dan anda diharuskan untuk WFH, anda sudah siap melaksanakanya.

Paling anda harus melakukan setting ringan atau menginstall beberapa software lagi untuk melakukan WFH, misalnya menginstall aplikasi untuk melakukan rapat atau meeting via online.

Bagaimana seandainya ketika dikantor anda bekerja menggunakan komputer desktop?

Anda pasti mencari pinjaman komputer, atau mungkin membeli komputer baru untuk keperluan kerja anda. Belum lagi anda harus menginstall software yang anda gunakan untuk menunjang pekerjaan anda. Belum lagi anda harus melakukan settingan-settingan khusus di perangkat komputer tersebut.

2. Handphone

Sebenarnya, pada saat ini hampir dipastikan kita semua mempunyai dan menggunakan handphone dengan OS Android atau Apple. Tapi bukan berarti hal tersebut tidak termasuk perlengkapan wajib kita ketika melakukan WFH.

Ketika melakukan WFH seperti saat ini, peran hanphone sangatlah krusial. Kita bisa menggunakan handphone untuk melakukan koordinasi dengan rekan sekantor kita, atau atasan kita menggunakan pesan teks, telpon, atau video call. Selain itu, apabila anda tidak berlangganan wifi di rumah, anda bisa menggunakan internet yang ada di handphone anda dengan cara tethering.

Sinyal internet ketika melakukan WFH menjadi sangat penting. Ketika bekerja di kantor, anda tidak perlu terlalu memusingkan penggunaan kuota internet untuk keperluan kerjaan. Anda tinggal menghubungkan sinyal wifi kantor. Anda hanya perlu membeli sendiri paket data untuk keperluan internet pribadi anda sendiri (non keperluan kantor).

3. Minuman Hangat (Kopi/Teh), atau Cemilan

Ini sebenarnya tidak begitu krusial sih, hanya kebiasaan masing-masing individu ketika melakukan pekerjaan di kantor. Ada beberapa orang yang ketika bekerja di kantor selalu didampingi oleh cemilan, bisa snack dengan kandungan micin yang sangat tinggi, kue, sereal, atau beragam jenis cemilan lain.

Ada juga beberapa orang yang mempunyai kebiasaan bekerja di kantor dengan sesekali menyeruput minuman, bisa kopi, teh, minuman berkarbonasi, dan minuman lainya. Kalau saya pribadi sebelum memulai bekerja biasanya saya sempatkan membuat secangkir kopi hangat. Ketika bekerja, kopi yang tadi saya buat selalu berada di sebelah laptop dan saya bekerja sembari sesekali menyeruput kopi tersebut. Sungguh kenikmatan yang sangat hakiki yang tidak bisa digantikan oleh hal apapun.

Hal tersebut tertunya mempengaruhi cara anda ketika melakukan WFH. Ada perasaan aneh yang mengganjal. Rasanya kurang puas dan ada yang kurang ketika bekerja tidak ditemani minuman hangat atau camilan seperti kebiasaan kita ketika bekerja di kantor.

Saya rasa cukup sekian tulisan dari saya. Semoga tulisan saya kali ini bermanfaat. Apabila ada hal yang ingin ditanyakan silahkan anda tinggalkan komentar dibawah.

1 comment

  1. dulu tahun lalu waktu awal-awal WFH, budget yang bengkak ada pada camilan
    dikit dikit pasti beli, malah pernah beli lewat online

    ReplyDelete

© mencandra senandika.